KPPU Adakan Workshop Jurnalis di Makassar - KOMPETISINEWS | INFO PERSAINGAN USAHA

.


Home » , , , , , » KPPU Adakan Workshop Jurnalis di Makassar

KPPU Adakan Workshop Jurnalis di Makassar

Written By Redaktur on Tuesday, May 28, 2013 | 11:41 PM

Workshop Jurnalis persaingan usaha di Makassar 22-24 Mei 2013.
Peran media dalam mendukung perwujudan iklim usaha yang sehat sangat sentral. Kondisi inilah yang membuat Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) mengadakan workshop untuk Jurnalis di Makassar baru-baru ini. 

Workshop tersebut menyajikan materi terkait tata kerja KPPU dalam menangani persaingan usaha di Indonesia. Kegiatan yang diselenggarakan di Hotel Aryaduta pada tanggal 22 – 24 Mei 2014 tersebut dihadiri jurnalis dari berbagai media ternama di  Kota Makassar seperti Tempo, Bisnis Indonesia, Harian Fajar, Tribun Timur, Sindo Makassar, serta radio-radio lokal.

Pada kesempatan itu, Kepala Bagian Kerjasama Kelembagaan dan Publikasi KPPU Ahmad Kaylani mengatakan,  tujuan  diselenggarakannya  workshop terkait  persaingan  usaha  pertama di Makassar ini adalah agar para jurnalis mampu memahami hukum persaingan usaha dan bagaimana kerja KPPU selama ini. Oleh karena itu, diharapkan, para jurnalis dapat berperan serta dalam mendukung upaya untuk mewujudkan persaingan usaha yang sehat di Makassar. 

Sementara itu, Ketua KPPU,  M. Nawir  Messi,  pada kesempatan tersebut menjelaskan  bahwa  para  jurnalis  memiliki  peran penting  dalam  meningkatkan  persaingan  usaha  yang sehat. Sesuai dengan tujuan UU No. 5 tahun 1999. Nawir Messi  juga  memberi  penjelasan  cara kerja KPPU mulai dari pelaporan hingga tahap persidangan, serta pengenalan UU No. 5 tahun 1999.

Selain itu hadir juga Komisioner KPPU M. Syarkawi Rauf. Dalam kesempatan itu, putra Makassar itu menjelaskan mengenai perilaku kartel dalam persaingan usaha. "Kartel ini  adalah menetapkan  harga, pangsa  pasar, volume  penjualan  atau produksi antarpengusaha”, jujar Syarkawi.
Share this article :

Post a Comment

 
Copyright © 2011. KOMPETISINEWS | INFO PERSAINGAN USAHA - All Rights Reserved
Developed by kuntoprastowo | Template by Maskolis
Proudly powered by Blogger